Februari, BMW Pecahkan Rekor Penjualan Mencapai 111.720 Unit
AKURNEWS-Perusahan automotif asal Jerman, Bayerische Motoren Werke atau dalam bahasa Inggris Bavarian Motor Works (BMW) memecahkan rekor penjuala selama Februari tahun ini.
Sejak awal tahun, persusaahan BMW Company bersama grupnya BMW, MINI dan Rolls-Royce, gencar memasarkan produknya ke seluruh dunia.
Februari, BMW grup berhasil menjual 111.720 unit, sehingga penjualan tersebut meningkat 21,7 persen dibanding bulan yang sama tahun lalu.
Peningkatan Produk BMW diperoleh di berbagai negara, dan yang paling mencolok di tiga negara, yakni Jerman sebanyak 18.883 unit atau meningkat 20,8 persen; Amerika Serikat 19.919, meningkat 10,8 persen; dan yang paling mencolok penjualan di China yang mencapai 16.511 unit, atau melonjak 72 persen.
”Kendaraan model terbaru kami sedang meningkat di pasaran dan memulihkan penjualan di berbagai belahan dunia. Secara khusus, permintaan sangat tinggi terjadi pada model BMW X, BMW Seri 5, dan Country MINI, serta yang lebih lanjut BMW Seri 6 yang datang pada musim lalu,” jelas Sales and Marketing BMW, Ian Robertson.
"Kami berharap ini pertumbuhan yang dinamis untuk melanjutkan sepanjang paruh pertama 2011," tambah Robertson.
Februari, BMW Pecahkan Rekor Penjualan Mencapai 111.720 Unit
otomotif . Dapatkan AKURNEWS versi HP di http://news.akur.asia.
Follow @akurnews
otomotif . Dapatkan AKURNEWS versi HP di http://news.akur.asia.
Follow @akurnews
Apa komentar anda?