Ramuan Yarsagumba Bikin Mr.P Makin “Semangat”
Di Indonesia, tanaman yang dipakai obat kuat adalah purwaceng asli Wonosobo. Nah, kalau di kawasan Tibet, Nepal dan India, obat kuat alami dibuat dari yarsagumba atau dong chong xia cao. Ramuannya bukan dari tanaman, melainkan diracik dari bangkai ulat sutra yang mati karena jamur. Jamur yang hinggap di ulat ini dipercaya bisa meningkatkan gairah seksual pria.
Kalau ingin mencoba ramuan ini, siapkan kantong tebal Anda. Karena, setiap ons dihargai sekitar 800 Dollar AS atau sekitar Rp 7,2 juta. Harga sebelum ramuan ini dikenal banyak orang hanya 6,5 Dollar AS tiap ons. Perbedaan harganya bagai langit dan bumi.
Di Pegunungan Himalaya, ramuan yarsagumba sudah jadi konsumsi biasa di masyarakat. Mereka ada yang memakannya bersama sereal atau dijadikan minuman dengan menyeduh ramuan. Resepnya sudah ditemukan ratusan tahun lalu. Hanya saja, untuk mendapatkan ulat berjamur ini memang tidak mudah. Ulat sutra yang dipakai juga yang hidup pada ketinggian 3.500 di atas permukaan laut. (kos/ika)
Ramuan Yarsagumba Bikin Mr.P Makin “Semangat”
kosmo . Dapatkan AKURNEWS versi HP di http://news.akur.asia.
Follow @akurnews
kosmo . Dapatkan AKURNEWS versi HP di http://news.akur.asia.
Follow @akurnews
Apa komentar anda?