VW Ciptakan Mobil Untuk Piknik
Volkswagen California Berghaus diproduksi sebanyak 80 unit saja. Sebagai catatan, California merupakan nama lain VW Caravelle.
MPV tersebut hanya memiliki 4 tempat duduk, tapi dilengkapi atap pop-up (menyembul ke atas) secara elektrik untuk membentuk sebuah tenda. Sementara pada kabin paling belakang tersedia kulkas, kompor gas, meja dan kursi lipat.
Fitur lainnya berupa tenda samping, rak sepeda, velg alloy 18 inci dua warna Dakar, cat metalik, karpet Berghaus, pelapis anti-air untuk jok serta logo Berghaus.
Para pembeli mobil tenda tersebut akan mendapat paket Berghaus eksklusif berupa 1 ransel Freeflow 25, sepasang kantung tidur Flare, sarung tangan, topi, mug, botol air perjalanan, termos dan tas peta.
Dapur pacu California Berghaus mengusung mesin 2.0-litre BiTDI bertenaga 180 Hp digabungkan dengan transmisi manual 6-speed. Konsumsi bahan bakarnya mencapai 12,82 km/liter dengan emisi CO2 205 gr/km. Akselerasi dari 0-100 km/jam hanya dalam 12,4 detik dengan kecepatan tertinggi hingga 190 km/jam.
Untuk piranti keamanan, California Berghaus dipersenjatai sistem pengereman anti-lock brakes (ABS), traction control (TCS), engine braking control (EBC) dan Electronic Stabilisation Programme (ESP).
VW membanderol California Berghaus seharga 47.995 Poundsterling atau sekitar Rp 666 jutaan untuk pasar Inggris. (oto/dav)
VW Ciptakan Mobil Untuk Piknik
otomotif, utama . Dapatkan AKURNEWS versi HP di http://news.akur.asia.
Follow @akurnews
otomotif, utama . Dapatkan AKURNEWS versi HP di http://news.akur.asia.
Follow @akurnews
Apa komentar anda?