Polling: 35 Persen Rakyat Mesir Dukung Ikhwanul Muslimin
Jajak pendapat yang dilakukan Pusat Informasi dan Pusat Pendukung Keputusan Dewan Menteri menunjukkan bahwa "35% dari rakyat Mesir mendukung Ikhwanul Muslimin dan 21% menolaknya."
Ikhwan Muslimin didirikan pada 1928 dan dilarang pada 1954, namun pihak berwenang menutup mata terhadap kegiatan kelompok ini di era Presiden Mubarak saat. Para aktivis kelompok Ikhwan banyak yang ditangkap dari masa ke masa.
Ikhwanul Muslimin saat ini memiliki kekuatan politik terbaik yang terorganisir di Mesir.
Pasca jatuhnya Hosni Mubarak pada Februari lalu, kelompok Ikhwan mendirikan partai politik yang sah dalam rangka untuk berpartisipasi dalam pemilihan mendatang.
Jajak pendapat juga menunjukkan bahwa "58% dari trakyat Mesir menentang pemilihan Presiden Republik yang bukan dari agama mereka," tetapi di sisi lain, sebanyak 60% mengatakan mendukung pemilihan Wakil Presiden yang bukan dari agama mereka.
Sebanyak 78% dari responden mengatakan hubungan antara Kristen dan Muslim di Mesir bukanlah sumber masalah, sementara 50% percaya bahwa "unsur asing" yang menyebabkan insiden sektarian akhir-akhir ini.
Konflik sektarian di Mesir sering terjadi akibat hubungan bertetangga, kontoversi perempuan Koptik yang dicegah memeluk Islam dan pembangunan gereja-gereja tanpa lisensi.
Menurut Kristen Koptik, yang mewakili sekitar 10% dari populasi Mesir yang berjumlah delapan puluh juta jiwa, mereka sering mengalami diskriminasi dan menjadi sasaran dalam beberapa serangan. (dun/ika)
Polling: 35 Persen Rakyat Mesir Dukung Ikhwanul Muslimin
dunia, utama . Dapatkan AKURNEWS versi HP di http://news.akur.asia.
Follow @akurnews
dunia, utama . Dapatkan AKURNEWS versi HP di http://news.akur.asia.
Follow @akurnews
Apa komentar anda?