|

Follow us on

|
CLASS IT

TVET CAM 2011, Ajang Pertukaran Siswa SMK Indonesia-Thailand


AKURNEWS - Sebanyak 63 siswa SMK dari Yogyakarta, Jateng, Jatim dan Bali serta 70 siswa Vocational Colleges (setingkat SMK) Thailand mengikuti Technical and Vocational Education and Training (TVET) Camp 2011 bertajuk 'School Partnership Program: Indonesia-Thailand', Minggu-Sabtu (9-15/10) di Hotel Galuh, Prambanan Klaten. Mereka saling tukar pengetahuan, pengalaman, dan budaya untuk mengembangkan pembelajaran di kawasan Asia Tenggara.

Direktur Southeast Asian Ministers of Education Organization Regional Open Learning Centre (SEAMOLEC) Indonesia, Dr Gatot Hari Priowiryanto mengatakan, program ini merupakan tindak lanjut dari diskusi antara Mendiknas Indonesia dengan Menteri Pendidikan Thailand terkait kemitraan antar sekolah kejuruan di Daerah Istimewa Yogyakarta, Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Bali dengan sekolah kejuruan di Thailand bagian selatan.

"Peserta baik siswa maupun guru kami beri kesempatan saling bertukar pengalaman dan pengetahuan dalam hal mempelajari kebudayaan dan pengetahuan dari masing-masing negara. Mereka juga bisa sharing terkait kurikulum di masing-masing sekolah," kata Gatot, pada pembukaan di Hotel Galuh, Senin (10/10).

Kegiatan ini juga dihadiri Direktur Jenderal Pendidikan Menengah, Hamid Muhammad MSc PhD serta dari Kementrian Pendidikan Thailand yang dalam hal ini diwakilkan Direktur Vocational Education Development Center for Southern Border Provinces in the Special Development Area, Preecha Watchasart.

Hamid Muhammad mengatakan, kegiatan ini diharapkan bisa menciptakan lulusan yang siap menjawab tantangan global. Kerjasama ini juga bisa meningkatkan mutu pendidikan terutama bagi siswa SMK agar mampu bersaing dengan lulusan dari luar negeri. "Kedepan mau tidak mau sekolah akan berjuang agar lulusannya bisa bersaing. Tidak hanya ditingkat nasional. Tapi bisa ke dunia atau paling tidak di ASEAN," katanya. (klt/Awh)

TVET CAM 2011, Ajang Pertukaran Siswa SMK Indonesia-Thailand 100out of 100 based on 99998 ratings. 1 user reviews.



sikut
TVET CAM 2011, Ajang Pertukaran Siswa SMK Indonesia-Thailand
. Dapatkan AKURNEWS versi HP di http://news.akur.asia.
Advertisement



Gunakan akun Anda untuk berkomentar:



Apa komentar anda?

Redaksi: redaksi.akurnews@gmail.com
Informasi pemasangan iklan
Klik: Pasang Iklan
Iklan Cespleng
  • ADIT TRANS

    PERSEWAAN MOBIL ADIT TRANS SOLO Sewa Mobil Solo ADIT TRANS www.sewamobilsoloadittrans.com

  • JAMU EMPOT2 SUPER ASLI MADURA

    JUAL JAMU EMPOT SUPER MADURA ASLI HARGA DISTRIBUTOR EMPOT2 SUPER : 55.000 asli madura agar

  • OTORENT 0271-7969998

    MUDIK KELILING SOLO…!!! Sewa mobil Solo  OTORENT akan melayani Anda kemanapun t

Berita Utama
Berita Terhangat
Loading...