Manchester City Inginkan Van Persie
Manchester City berencana melakukan penawaran sebesar 30 juta poundsterling atau sekitar Rp 420 miliar kepada Arsenal pada jendela transfer kedua, Januari mendatang. Demikian diberitakan Daily Mail.
Seperti dilansir Dailymail, Van Persie akan dikontrak hingga 2013, dengan gaji sebesar 80.000 poundsterling atau sekitar Rp 1,1 miliar per pekan.
Van Persie sendiri mulai bergabung dengan Arsenal pada 2004, dan baru merasakan satu trofi Piala FA pada 2005. Persie kembali menandatangani kontrak baru dengan Arsenal pada 2009, padahal saat itu dirinya diminati Juventus, Inter Milan, dan Chelsea.
Arsenal saat ini berada di peringkat ke-12 dengan tujuh poin dari enam laga. Sedangkan diatas Arsenal di duduki oleh tim-tim kuat, misalnya Manchester United, Chelsea, Liverpool, dan Tottenham Hotspur.
Selain Van Persie, Thomas Vermaelen, Theo Walcott, dan Andrei Arshavin kontraknya akan segera habis pada 2013 mendatang.
Dua hal yang mungkin membuat Arsenal di tinggalkan oleh pemain andalannya karena belum menjuarai apa pun sejak Piala FA 2005, kemudian standar gaji di bawah klub besar lain, seperti Chelsea, Manchester City, dan MU. (spo/wan)
Manchester City Inginkan Van Persie
sepak bola . Dapatkan AKURNEWS versi HP di http://news.akur.asia.
Follow @akurnews
sepak bola . Dapatkan AKURNEWS versi HP di http://news.akur.asia.
Follow @akurnews
Apa komentar anda?